Megawati Soekarnoputri Resmikan Kantor DPD PDI Perjuangan Kalbar

Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri meresmikan Kantor DPD PDI Perjuangan Kalimantan Barat. Peresmian kantor yang dilakukan secara virtual itu ditandai dengan penandatanganan prasasti.


Peresmian Kantor DPD PDI Perjuangan Kalbar dilakukan bersamaan dengan peresmian 20 kantor PDI Perjuangan lain se-Indonesia. Selain kantor partai, pada kesempatan yang sama juga diresmikan Monumen Mutiara Bangsa di Kota Palu, Sulawesi Tengah.

Ketua DPD PDI Perjuangan Kalbar, Lasarus mengucap syukur atas peresmian kantor DPD.

Ia mengungkapkan, kantor tersebut memang merupakan salah satu komitmen politiknya terhadap DPP PDI Perjuangan setelah resmi terpilih sebagai Ketua DPD PDI Perjuangan Kalbar pada pertengahan Juli 2019 silam. Bukan hanya komitmen pribadinya, melainkan komitmen seluruh jajaran kepengurusan DPD PDI Perjuangan Kalbar.

"Pertama, tentu kami bersyukur dan berterima kasih kepada semua pihak yang membantu kami bisa berkantor di tempat ini sehingga kami bisa melakukan aktivitas kantor dengan baik. Kantor ini memang sudah menjadi komitmen kepengurusan kami, ya. Saya sebagai ketua, Ibu Karolin selaku sekretaris, Pak Sujiwo sebagai bendahara dan seluruh pengurus DPD memang sudah berkomitmen pada masa kepengurusan kami mempunyai kantor yang representatif di Jalan Arteri Supadio, salah ruas jalan utama di Kubu Raya," kata Lasarus usai menyaksikan Penandatanganan Prasasti Kantor DPD dan DPC PDI Perjuangan oleh Ketua Umum PDI Perjuangan di Kantor DPD PDI Perjuangan Kalbar, Rabu (22/7).

Lasarus menyatakan bahwa setelah diresmikan, pembangunan dan penataan kantor partai masih akan terus dilakukan. Ke depan, lanjut dia, di lokasi yang sama juga akan dibangun sekretariat sayap partai, galeri Bung Karno, patung Bung Karno, dan pusat informasi dan komunikasi publik.

"Penataan dan pembangunan kantor masih akan berproses setelah peresmian. Nanti, prasasti yang ditandatangani Ibu Ketua Umum akan disandingkan dengan patung Bung Karno biar suasananya benar-benar suasana PDI Perjuangan. Ke depan akan ada media center juga bagi teman-teman pers. Jadi tidak perlu duduk di selasar lagi kalau kita ada kegiatan. Tetapi, memang akan ditata perlahan-lahan karena perlu waktu untuk menata konstruksi. Kami akan mendesainnya sebaik mungkin agar areal yang terbatas ini betul-betul maksimal fungsinya," tutupnya.